Pusat Penjemputan Jamaah Haji Kota Kotamobagu, di Masjid Al-Munawar Kelurahan Molinow

PORTALBMR, Kotamobagu – Pemerintah Kota Kotamobagu menjadwalkan akan menjemput Jamaah Haji asal Kota Kotamobagu di Masjid Al-Munawar Kelurahan Molinow. Hal ini seperti yang disampaikan oleh Kabag Kesos Adin Mantali, SE, MM melalui Kasubag Kesejahteraan Rakyat Andri Mokoginta di ruang kerjanya, Selasa (04/10/2016).

“Insya Allah, sesuai agenda yang akan menjemput Jamaah haji di Kotamobagu langsung oleh Ibu Walikota,” kata Andri.

Lanjutnya, penjemputan Jamaah Haji dipersiapkan mulai dari Embarkasi Balikpapan, dan menghendel langsung pak Kabag, di Manado ada 1 tim persiapannya sudah final termasuk untuk konsumsi, sampai di Kota Kotamobagu juga persiapan sudah ready semuanya,” ungkapnya.

Adri juga menambhakan bahwa sesuai hasil rapat bersama Kementerian Agama Kota Kotamobagu (kemarin), agar para keluarga jamaah haji yang akan menjemput dimintakan agar ke Kementerian Agama untuk mengambil stiker yang akan dibagikan guna untuk ketertiban jalannya agenda acara.

“Nantinya, para keluarga hanya bisa diberikan kesempatan untuk bertemu dengan para Jamaah selama menunggu bagasi. Tetapi, khusus untuk Jamaah Haji tidak diperkenankan untuk pulang bersama-sama keluarga dalam satu mobil, sebab Panitia telah menyediakan Bis khsusus Jamaah Haji”. Pungkas Andri.

Jadwal keberangkatan Jamaah Haji dari Balikpapan itu Jam 04.00 Wita dan diperkiraan tiba di Samratulangi 05.30 Wita. Selanjutnya, mereka akan langsung ke Asrama Haji Manado untuk melaksanakan Sholat Subuh, setelah itu baru kembali berangkat menuju Kotamobagu. Insya Allah, rombongan tiba di Kota Kotamobagu sebelum Dzuhur.

Panitia pun telah menyediakan tempat parkir untuk keluarga penjemput yaitu di jalan Adampe Dolot, khusus untuk bis Jamaah Haji di lapangan Molinow, tutup Andri.

Check Also

Pemkot Kotamobagu Bersama BI Gelar Sosialisasi QRIS

PortaBMR KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu bekerja sama dengan Bank Indonesia (BI) Perwakilan Sulawesi …

Tinggalkan Balasan