PortalBMR KOTAMOBAGU – Peserta Kafilah Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-30 Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) tiba dipemondokan dikota Kotamobagu dengan membawa 34 peserta untuk mengikuti 8 cabang lomba yakni Kaligrafi,makalah,syahril,fahmil,qiroat,hifzil,tilawah,dan tafsir serta 20 orang official dan pelatih. Hal ini disampaikan oleh Wakil Ketua LPTQ Bolmut Drs. Hi Abdullah Diu,S.Ag,M.Pd saat diwawancarai awak media ini. Minggu 09/06/2024
Abdullah diu mengatakan hari ini para peserta dari kafilah bolmut sudah mendaftar dan diberikan nomer peserta mtq, dan kami para official langsung mengadakan technical meeting untuk mempersiapkan kesiapan para peserta.”ucapnya
Lanjutnya lagi bahwa kita para official telah dibagi jadwal untuk mendampingi para peserta bolmut agar ketika mereka membutuhkan sesuatu, para official sudah siap siaga ditempat.
Dan Kita doakan semoga para peserta kita bisa maksimal dan berhasil membawa pulang gelar juara, yang intinya kami membutuhkan doa dan dukungan dari masyarakat bolmut “pungkasnya***
Wali Kota Resmi Menutup Turnamen Sepak Bola Kapolres Cup Tahun 2024
PortalBMR KOTAMOBAGU – Penjabat (Pj) Wali Kota, Dr. Drs. Hi. Asripan Nani., M.Si Menutup Secara Resmi Turnamen Sepak Bola Kapolres Cup Tahun 2024. Minggu, 9 Juni 2024 di lapangan olahraga Kelurahan Sinindian
Dalam sambutannya, Wali Kota mengucapkan rasa syukurnya atas pertandingan Sepak Bola dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke – 78 Tahun 2024 telah selesai.
“Saya atas nama Pemerintah Kota Kotamobagu menyampaikan terima kasih kepada Bapak Kapolres, Bapak Wakapolres dan seluruh jajaran Polres Kotamobagu yang telah menyelenggarakan event ini. event ini sangat penting dalam rangka menyatukan siswa – siswa SMA se – Bolaang Mongondow Raya,”ucapnya
“Hari ini pertandingan telah selesai. semua adalah pemenang, yang belum menang, itu hanyalah kemenangan yang tertunda, mudah – mudahan menjadi pemenang di event – event yang akan datang. Semua pemain adalah yang terbaik. Sekali lagi terima kasih, mudah – mudahan kedepan pertandingan pertandingan seperti ini, akan terus dilaksanakan,”lanjutnya
Turut Hadir dalam kegiatan tersebut yakni, Ketua DPRD Kota Kotamobagu, Meiddy Makalalag, S.T., Waka Polres Kotamobagu, Kompol. Arie Prakoso., S.I.K., M.H., Perwakilan Forkopimda Kota Kotamobagu, para pejabat dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu, serta masyarakat.***
PORTAL BMR | Dibalik Berita Ada Cerita Portal Berita Bolaang Mongondow Raya