Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi Resmi Umumkan 221 CASIS Lulus Ritmin Awal

PortalBMR KOTAMOBAGU – Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi S.I.K. Jumat, 26 April 2023 resmi mengumumkan pemeriksaan administrasi (Rikmin) awal seleksi penerimaan Akpol, Bintara dan Tamtama Polri Tahun 2023.

Sebanyak 224 orang pendaftar Calon Siswa (CASIS) kini telah usai mengikuti tahap ritmin di polres Kotamobagu. Dikatahui pemeriksaan Rikmin awal ini meliputi tinggi badan, berat badan serta kelengkapan berkas yang telah ditetapkan dari Mabes Polri

Bertempat dihalaman polres kotamobagu Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi menyampaikan bahwa jumlah CASIS Akpol lulus ritmin 15 orang, Bintara brimob 11 orang, Tantama 9 orang, Bintara umum 186 orang, sehingga calon siswa  polres Kotamobagu lulus ritmin awal sebanyak 221 orang.

“yang belum lulus dalam ridmin 1 orang Bintara brimob dan 2 orang Bintara umum mengundurkan diri ” ucap Kapolres AKBP Dasveri saat memimpin apel pengumuman ritmin

Kapolres juga berpesan kepada 221 CASIS yang telah lulus ritmin awal agar terus mempersiapkan diri dalam berkompetisi di tingkat Polda Sulut. Tunjukan semangat dan persiapkan diri kalian untuk mengikuti jadwal seleksi selanjutnya.

“Terus monitor kegiatan dan harus menjaga kesehatan, kalian akan mengikuti tahapan kesehatan, pisikologi, pengetahuan umum, kesehatan jasmani, kesehatan ke dua. Dan Tahapan tahapan tersebut harus diingat.”, Ucap kapolres.

Selain itu Kapolres juga mengingatkan terus berlatih dan minta restu kepada orang tua dan jangan melakukan tindakan yang merugikan. Selamat buat adik-adik Tutupnya.

Check Also

WALI KOTA ASRIPAN NANI RESMIKAN GEDUNG PERPUSTAKAAN KOTAMOBAGU

PortalBMR KOTAMOBAGU – Penjabat Wali Kota Kotamobagu, Asripan Nani, meresmikan Gedung Perpustakaan Daerah Kota Kotamobagu, …